SURABAYA, Relasipublik.com – Dibuka dengan tari remo yang dipersembahkan oleh Gema Puan Kota Surabaya, Deklarasi yang diselenggarakan di G Suites Gubeng – Surabaya berhasil menjadi daya tarik tersendiri pada saat berlangsungnya acara. Minggu (30/01/2022).
Selain Tari Remo, Deklarasi Gema Puan Kota Surabaya juga dimeriahkan dengan pameran produk dari Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan juga dari Koperasi RABUNI.
Pameran Produk dari UMKM tersebut diantarnya ada Telur Asin, Snak dan jajanan pasar lainnya serta ada juga batik lukis karya dari UMKM binaan koperasi Rabuni.
Tatik Effendi selaku ketua Gema Puan Kota Surabaya, saat disela-sela pameran kepada wartawan mengungkapkan, pameran yang dihelat saat Deklarasi ini bekerjasama dengan Koperasi Rabuni untuk menggeliatkan perekonomian yang selama ini terpuruk di tengah pandemi Covid-19.
“Dengan Pameran para pelaku usaha Mikro Kecil dan menengah UMKM diharapkan bisa mendongkrak penjualan kembali di masa pandemi Covid-19,” jelasnya Minggu (30/1/2022).
Pengacara Asal Jalan Bali – Surabaya tersebut mengungkapkan nantinya Gema Puan Kota Surabaya akan membangkitkan perekonomian UMKM Binaan koperasi Rabuni ini dan membantu pemasaran para UMKM melalui Go Digital, marketplace.
Wartawan : Reva Marliana
Editor : Imam Mu’iz