Sumenep, Jatimrelasipublik.com – Pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 01 Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (Anies – Cak Imin) atau lebih keren dengan sebutan AMIN menggelar roadshow politik di beberapa titik Kabupaten yang ada di Madura salah satunya Kota Keris Kabupaten Sumenep, Jawa Timur. Rabu, ( 31/1/2024 )
Keduanya mulai tiba di Bandara Trunojoyo Kabupaten Sumenep pukul 07.45 yang disambut oleh TPD AMIN Sumenep.
Lalu, pasangan Anies-Cak Imin usai landing di Bandara Trunojoyo akan transit bersama sejumlah kyai dan habaib ziarah ke Asta Tinggi (Makam Para Raja – Raja) di Kota Sumenep berlangsung 5 menit untuk mengawali rangkaian roadshow politik pada pukul 09.45 WIB yang bertempat di Graha Adi Podey
Kemudian, Pasangan Anies-Cak Imin gelar Istighasah dan Deklarasi Ulama Habaib dan Bu Nyai untuk pemenangan pasangan AMIN dengan orasi politik hingga penutupan Do’a oleh KH.Thoifur Ali Wafa, KH. Ramdhan Siraj, Habib BilFaqih dengan rangkaian acara yang dijadwalkan selama sekitar 1,5 jam.
Selanjutnya, Rangkaian kegiatan pasangan Anies – Cak Imin akan menempuh di beberapa titik Kabupaten yang ada di Madura yaitu Pamekasan dan Bangkalan.
Hadir dalam Kampanye politik pasangan Capres – cawapres Anes Rasyid Baswedan dan K.H Muhaimin Iskandar di Kabupaten Sumenep tersebut, Ketua DPC PKB Sumenep K.H Imam Hasyim, Sekjen PKB DPC Sumenep H Dul Siam, dan Bupati Pemekasan K.H Badrut Tamam
Penulis : Dafa
Editor : redaksi/Noung daeng )