SUMENEP, Jatimrelasipublik.com – Suasana haru menyelimuti keluarga besar SMA Negeri 1 Arjasa Kangean yang mana pada hari Kamis tanggal 15 Desember 2022 gelar kenang pisah Kepala Sekolah yang lama yaitu Drs. Achmad Sulaiman, M.Pd alih tugas menjadi Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Sumenep.
Turut hadir dalam acara sambut kenang di SMAN 1 Sumenep Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa timur, Drs. Syamsul Arifin, M.Pd, Kasubag TU, Kasi SMA , Kasi SMK/PKLK dan Komite serta semua dewan guru dan staf.
Dalam sambutannya Drs. Achmad Sulaiman, M.Pd Menyatakan, Rotasi pergantian pimpinan dalam Institusi atau Organisasi itu merupakan hal yang biasa demi penyegaran dan pembinaan karir. demikian pula dengan terjadinya pergantian pimpinan di Sekolah SMA Negeri 1 Arjasa Kangean.
Maka dari itu, Selama kami menjabat kepala sekolah di SMA Negeri 1 Arjasa Kangean banyak pembelajaran yang didapat. Hal itu kami terapkan untuk meningkatan kinerja sekolah baik tenaga pendidik maupun peserta didik.
” Saya ucapkan selamat datang Bapak Moh Taher S.Pd, M.Si Kepala Sekolah Baru SMA Negeri 1 Arjasa Kangean, semoga semakin menciptakan kemajuan bagi Sekolah SMA Negeri 1 Kedepan,” Ucapnya.
Menurut Achmad Sulaiman, Pada hari Selasa tanggal 13 Desember 2022 dirinya telah menghadiri kegiatan Pisah Kenal di SMAN 1 Sapeken dengan Rudi Suwandono. S. Pd Kepala Sekolah promosi baru asal guru SMAN 1 Bluto, Kabupaten Sumenep.
Sebelumnya, saya masuk SMAN 1 Sapeken sejak bulan September 2020 sebagai Plt menggantikan Pak Samsul Hidayat yang purna tugas. jadi selama 2 tahun 2 bulan saya sebagai Plt.
Selanjutnya, pada kamis tanggal 15 Desember 2022 digelar Pisah Kenal di SMAN 1 Arjasa dengan MOH Taher. S. Pd. M. Si pindahan dari SMA Negeri 1 Banyuwates Sampang.
” Saya masuk di SMA Negeri 1 Arjasa Kangean tepatnya bulan April 2014 menggantikan Bapak H. Syamsul Arifin yang sekarang menjadi Kacabdin Provinsi Jawa Timur. Jadi, selama 8 tahun 8 bulan saya tugas di Arjasa,”Jelasnya.
Dia menambahkan, Melalui Kenal Pisah ini saya selaku Kepala Sekolah di SMAN 1 Arjasa yang telah dialih tugas ke SMA Negeri 1 Sumenep mengucapkan terimakasih banyaj atas segala bentuk motivasi para dewan guru selama saya menjadi Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Arjasa. Namun, tidak lupa pula kami mohon maaf kepad dewan Guru berserta Staf atas segala khilaf dari kami.
” Selamat Kepada bapak Moh Taher, S.Pd., M.Si. menjadi Nakhoda. Untuk itu kami menitipkan harapan semoga SMAN 1 Arjasa Kangean makin JAYA kedepan,” Tutupnya
( Noung daeng )